1. Rekomendasi Wisata

10 Tempat Wisata di Palembang yang Lagi Hits dan Terkenal

Palembang memiliki identitas yang lekat dengan pempek. Tapi bukan hanya itu yang menarik dari kota satu ini, Palembang juga memiliki daya tarik tersendiri di tempat wisatanya.

Pada kesempatan kali ini, Advontura akan memberimu rekomendasi 10 tempat wisata di Palembang yang sedang hits dan sayang sekali jika terlewati. Jika kamu berniat berkunjung ke Palembang, yuk simak pembahasan di bawah ini!

Masjid Al Islam Muhammad Cheng Ho

Rekomendasi tempat wisata di Palembang versi Advontura yang pertama adalah Masjid Al Islam Muhammad  Cheng Ho. Selain menjadi tempat untuk beribadah umat muslim, masjid ini berfungsi juga sebagai destinasi wisata di Palembang. Salah satu keunikan dari masjid berwarna merah, hijau, dan putih ini adalah gaya arsitekturnya yang khas etnis Tionghoa.

Sumber: wikipedia

Masjid satu ini terkenal sebagai simbol pluralisme di Kota Palembang dan banyak dikunjungi wisatawan, baik lokal maupun luar pulau. Lokasi Masjid Al Islam Muhammad Cheng Ho berada di Jalan Jalan Pangeran Ratu No 15, Perumahan Top Atlit, Kec. Seberang Ulu I, Kota Palembang.

Sekanak Sidewalk

Sekanak Sidewalk merupakan area yang terdiri dari jalur pejalan kaki yang dibuat di sepanjang tepian sungai. Yang menarik dari tempat ini adalah jalur pejalan kakinya yang dihias secara indah dan rapi sehingga cocok digunakan untuk berburu foto atau duduk-duduk santai menikmati keindahan sekitar. Sekanak Sidewalk sendiri berlokasi di Sungai Sekanak, salah satu anak Sungai Musi. Tempat wisata ini terletak di Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang.

Sumber: wikipedia

Pulau Kemaro

Pulau Kemaro sendiri adalah destinasi wisata yang terletak di Palembang, berada di tengah Sungai Musi dan berdekatan dengan Jembatan Ampera, yang terbentuk secara alami melalui penumpukan tanah dan lumpur di muara sungai.

Sumber: wikipedia

Kamu dapat merasakan nuansa budaya Tionghoa yang kental. Karena itu, waktu terbaik untuk mengunjungi adalah saat perayaan Cap Go Meh, Imlek, dan perayaan masyarakat etnis Tionghoa lainnya. Daya tarik utama pulau ini adalah keberadaan situs-situs bersejarah seperti Klenteng Hok Tjing Rio, Pagoda dengan sembilan lantai, dan pohon cinta.

Baca Juga: Sejarah Masjid Agung Palembang, Kemegahan Arsitektur 3 Negara

Jembatan Ampera

Jika berkunjung ke Palembang tanpa mengunjungi Jembatan Ampera, rasanya akan ada yang kurang. Jembatan Ampera adalah salah satu tujuan wisata terkenal dan menarik di Palembang, serta identitas utama dari Kota Palembang yang terkenal di masyarakat. Lokasinya terletak di Jl. Mayjen. H. M. Ryacudu.

Sumber: google.maps

Setelah Asian Games 2018, Jembatan Ampera mengalami renovasi sehingga terlihat lebih kokoh dan modern. Oleh karena itu, jembatan yang menghubungkan kecamatan Seberang Ulu and Seberang Ilir ini menjadi tempat yang sangat cocok untuk mengambil foto yang instagramable dengan latar belakang lampu-lampu yang terang.

Taman Bunga Celosia Spring Hill

Terletak di Jalan Letjen TNI Dr. H. Ibnu Sutowo, Talang Kelapa, Kec Alang-Alang Lebar, Palembang, Taman Bunga Celosia Spring Hill adalah salah satu destinasi wisata yang sedang terkenal di Palembang belakangan ini. Salah satu daya tarik utama taman ini adalah keberadaan bunga celosia, juga dikenal sebagai bunga jengger ayam karena bentuknya yang menyerupai jengger ayam.

Sumber: travel.medan

Dengan keindahan tempatnya, taman ini sangat cocok sebagai latar belakang foto yang dapat kamu unggah ke sosial media. Taman ini buka setiap hari mulai pukul 09.00-16.30 WIB, dengan harga tiket masuk yang terjangkau, hanya sekitar Rp 10.000, ditambah biaya parkir sekitar Rp 2.000-3.000.

Museum Balaputera Dewa

Museum Balaputera Dewa terletak di Jalan Srijaya No. 01, RW. 05, Srijaya, Kec. Alang-alang Lebar, Palembang. Museum ini secara resmi dikenal sebagai Museum Negeri Provinsi Sumatera Selatan. Di dalamnya, terdapat berbagai koleksi yang mencakup periode sejarah, termasuk zaman pra-sejarah, Kerajaan Sriwijaya, Kesultanan Palembang, dan masa kolonialisme Belanda. Fakta menariknya, Museum Balaputera Dewa salah satu bangunan yang terabadikan dalam gambar pada uang pecahan Rp10.000 yang beredar mulai tahun 2005 hingga 2010.

Sumber: wikipedia

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Medan yang Terkenal dan Paling Hits

Kampung Kapitan

Palembang menawarkan banyak sisi menarik dalam sejarah dan budayanya yang patut kamu eksplorasi lebih jauh. Salah satunya adalah keberadaan komunitas Tionghoa yang telah ada sejak tahun 1664. Salah satu destinasi yang kamu dapat kunjungi adalah Kampung Kapitan.

Sumber: wikipedia

Kamu dapat menjelajahi bangunan-bangunan bersejarah etnis Tionghoa, seperti klenteng-klenteng dan peninggalan lainnya. Menariknya, di kampung ini tidak semua bangunan memiliki nuansa Tionghoa. Kamu juga dapat menemukan bangunan dengan gaya arsitektur Barat dan rumah-rumah bergaya tradisional masyarakat Palembang dari masa lampau.

Selain keindahan bangunannya, kamu juga harus mencoba kuliner di kampung ini yang. Pengunjung dapat menikmati makanan khas Palembang dan Tionghoa dalam satu tempat. Untuk mencapai Kampung Kapitan sendiri kamu dapat menggunakan perahu getek dari area Benteng Kuto Besak atau melalui jalur darat.

The Amazing Waterpark Citra Grand

The Amazing Waterpark Citra Grand adalah salah satu tempat wisata air terbaru di Palembang yang harus kamu kunjungi. Dengan luas lebih dari 3,5 hektar, waterpark ini memiliki berbagai tema yang berbeda, salah satunya adalah suasana hutan pedalaman.

Sumber: kompas

Di waterpark ini, terdapat banyak wahana yang menarik. Kamu akan membutuhkan waktu sehari penuh untuk mencoba semua wahana yang ada. Beberapa wahana yang tersedia antara lain The Raft, River Nille, Velocity, Zimba Zone, Zimba and Cora, The Falls, The Cyclone, serta masih banyak lagi.

Lokasi waterpark ini tidak jauh dari Prasasti Talang Tuo, tepatnya di kompleks Citra Grand Jalan Bypass Alang-alang Lebar. The Amazing Waterpark Citra Grand buka mulai pukul 10.00-17.00 pada hari Senin sampai Minggu.

Benteng Kuto Besak 

Benteng Kuto Besak adalah salah satu destina wisata sejarah yang terletak di tepi Sungai Musterletak di Jalan Sultan Mahmud Badarudin, 19 Ilir, Bukit Kecil, Palembang. Dibangun pada tahun 1780, benteng ini telah direnovasi oleh pemerintah setempat dan sekarang memiliki alun-alun di depannya. Alun-alun benteng ini juga sudah mempunyai fasilitas seperti bangku taman, berbagai penjual makanan, dan penyewaan perahu untuk kamu yang ingin berwisata di Sungai Musi.

Sumber: wikipedia

Jika ingin mengunjungi benteng bersejarah ini, pengunjung harus membeli tiket masuk seharga Rp5.000. Benteng ini berlokasi dekat dengan pusat kota Palembang, sekitar 4 km dan memakan waktu perjalanan sekitar 15 menit.

Baca Juga: Bali Safari and Marine Park: Wisata Satwa Terbaik di Bali

Kampung Wisata Air Munawar

Jika Pulau Kemaro terkenal sebagai daerah bernuansa Tionghoa, Kampung Wisata Air Munawar merupakan daerah yang kental dengan budaya peninggalan Arab. Daya tariknya terlihat dari banyaknya peninggalan di kampung wisata ini, salah satunya adalah bangunan klasik bergaya Turki yang menggunakan marmer khas.

Sumber: batiqa

Lorong-lorong di kampung ini sangat indah dan estetik, sempurna bagi para penggemar fotografi. Terletak dekat Sungai Musi, lokasinya semakin menambah pesona kawasan ini. Di dalam kampung, terdapat beragam penjual makanan yang menawarkan kudapan yang terinspirasi dari percampuran budaya Yaman dan Palembang. Saat mengunjungi Kampung Wisata Air Munawar, kamu haru berpakaian sopan sebagai tanda penghormatan terhadap kepercayaan warga sekitar.

Secara keseluruhan, Palembang memiliki tempat wisata yang beragam, mulai dari tempat wisata bersejarah, wisata alam, dan wisata taman hiburan. Kamu juga dapat memperdalam pengetahuan budayamu jika berkunjung ke Palembang karena pluralisme yang mengakar di ibu kota Sumatera Selatan ini. Semoga penjelasan Advontura kali ini dapat membantumu ketika sedang mencari tempat wisata di Palembang.

Tidak ada komentar

Komentar untuk: 10 Tempat Wisata di Palembang yang Lagi Hits dan Terkenal

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Jalan-jalan ke taman wisata sudah, berlibur akhir pekan di pantai juga sudah. Hmm, kira-kira kita mau kemana lagi ya? Gimana kalau ke pusat perbelanjaan? Why not? Berlibur atau sekedar menghabiskan waktu luang di pusat perbelanjaan seperti Lokasari Square bukanlah ide yang buruk lho. Pasalnya,beberapa aktivitas menarik seperti bermain di arcade, karaoke, sembari berbelanja pakaian bisa […]
    Pesona alam Indonesia memang tidak terbantahkan. Selain hamparan pasir pantai yang memanjang, gunung-gunung yang kokoh berdiri, serta taman wisata alam yang memukau. Tapi, tahukah kalian pesona lain yang tidak kalah hebatnya adalah wisata air terjun. Air Terjun Banyumala atau Banyumala Waterfall merupakan salah satu air terjun yang terkenal di Provinsi Bali.  Air Terjun Banyumala menyimpan […]

    Trending

    Yuk, kita berlibur ke Sumatera Selatan! Kira-kira selain pemandangan alam bukit barisan yang memanjakan mata, objek wisata manakah yang seru dan juga menyenangkan? Yap, main ke Alaska Park Banjarbaru adalah pilihan yang tepat. Tempat ini merupakan sebuah taman rekreasi keluarga yang memiliki wahana yang beraneka ragam. Wahana yang tersedia pun cocok untuk segala umur. Untuk […]
    Secara historis, Padang Pariaman merupakan kota yang terkenal dengan pusat pembelajaran agama Islam tertua di sisi barat pantai Sumatera. Berbicara tentang Padang Pariaman, daerah ini menyimpan panorama laut yang indah dan memukau. Salah satu pantai yang patut kalian kunjungi adalah Pantai Gandoriah. Melansir indonesiakaya.com, ia menjadi salah satu pantai yang terkenal dengan keindahannya serta lingkungan […]