Dikenal sebagai Kota Kembang, siapa sih yang tidak kenal dengan kota Bandung? Selain karena menjadi Ibu Kota dari Jawa Barat, letaknya yang strategis membuat tempat wisata di Bandung menjadi pilihan destinasi terfavorit.
Bandung memiliki banyak pilihan tempat wisata, taman, hingga tempat yang instagramable untuk kalian yang hobi berfoto. Berikut 15 rekomendasi tempat wisata di Bandung oleh Avontura yang wajib kalian kunjungi
Daftar Isi
Ranca Upas
Menawarkan kenikmatan udara segar pegunungan dengan pemandangan alam yang menyegarkan mata membuat tempat wisata di Bandung satu ini cocok dijadikan pilihan.
Ranca Upas terletak di Jl. Raya Ciwidey – Patengan No. KM. 11, Patengan, Kec. Rancabali, Kab. Bandung. Walaupun letaknya cukup jauh dari kota tidak menyurutkan minat para pengunjung untuk mendatangi tempat wisata terbaru di Bandung ini.
Ranca Upas menawarkan berbagai spot menarik yang dapat dinikmati bersama keluarga maupun teman. Berbagai kegiatan outbond seperti jembatan goyang, flying fox, hingga elvis bridge siap untuk menemani kalian menghabiskan waktu liburan.
Ranca Upas juga menyediakan fasilitas untuk berkemah dan camping. Selain itu tempat wisata satu ini juga dapat dijadikan tempat foto yang instagramable karena pemandangannya yang indah.
Pengunjung juga dapat memberi makan rusa serta berfoto bersama. Tiket Masuk dibandrol dengan harga yang murah, cukup membayar tiket mulai dari Rp 15.000 kalian dapat menikmati keindahan wisata Ranca Upas.
Ciwidey Valley Resort
Ciwidey Valley adalah tempat wisata di Bandung yang menawarkan kolam pemandian air panas dengan konsep waterpark yang sangat menarik. Ciwidey Valley berlokasi di Jl. Barutunggul KM. 17, Ciwidey, Alamendah, Kec. Rancabali, Kab. Bandung.
Cuaca Bandung yang dingin sangat cocok dinikmati dengan berendam dalam air panas. Selain kolam air panas, Ciwidey Valley juga dilengkapi dengan taman bermain dan juga taman unggas.
Untuk menikmati hangatnya berendam dalam air panas pengunjung hanya perlu membayar tiket sebesar Rp. 50.000. Namun apabila hanya ingin menikmati keindahan taman tanpa berenang, pengunjung hanya perlu membayar biaya masuk sebesar Rp. 20.000 saja.
Kawah Putih
Berkunjung ke Bandung tak akan lengkap rasanya bila belum mengunjungi salah satu tempat wisata di Bandung paling populer ini.
Kawah Putih yang berlokasi di Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Bandung ini memiliki udara yang sangat sejuk karena terletak diantara jajaran Pegunungan Salak. Perjalanan memakan waktu kurang lebih 1 jam dari pusat Kota Bandung.
Kawah bekas letusan Gunung Patuha ratusan tahun silam ini menawarkan keindahan alam yang sangat pas dinikmati bersama keluarga. Wisata alam Kawah Putih dibuka untuk umum mulai dari pukul 7 pagi hingga pukul 5 sore. Untuk memasuki kawasan Kawah Putih, pengunjung hanya perlu menyiapkan uang sebesar 18.000.
Baca juga: Wisata Tangkuban Perahu Bandung – Sejarah, Lokasi, & Tiket Masuk
Taman Hutan Raya IR Juanda
Taman Hutan Raya IR Juanda atau yang sering disebut dengan Tahura Juanda adalah salah satu taman di Bandung yang cukup terkenal. Taman Juanda memiliki lokasi yang strategis dan dekat dengan pusat kota Bandung.
Tahura Juanda adalah hutan konservatif yang menjadi salah satu pilihan tempat wisata di Bandung sekaligus lumbung penghasil paru – paru oksigen dari Kota tersebut.
Taman di Bandung ini menyediakan beberapa pilihan spot wisata keren yang dapat dinikmati secara bersamaan dalam satu tempat.
Taman Hutan Juanda beralamat di Jl. Ir. H. Juanda No.99, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung. Tidak perlu khawatir dengan tiket masuk, pengunjung hanya perlu membayar biaya sebesar Rp.11.000 untuk menikmati keindahan Taman Hutan Raya.
Amazing Art World
Berlokasi di Jl. Setia Budi No. 293, Sukasari, Kota Bandung, Amazing Art World sering disebut sebagai museum 3D terbesar yang ada di Indonesia.
Tempat instagramable di Bandung ini menghadirkan berbagai spot foto 3D yang memiliki konsep seperti De Mata Trick Eye Museum yang ada di Jogja dan juga Old City 3D Trick Art Museum yang dimiliki oleh Semarang.
Ada beberapa tema lukisan yang dapat dinikmati oleh pengunjung antara lain Animal Zone, Dinosaurus Zone, Aqua Zone, Living Zone, Artistic Zone, Fantasy Zone, Main Hall, Winter Zone, Love Zone, Media Zone dan juga History Zone.
Setiap lukisan memiliki daya tariknya tersendiri. Objek wisata Amazing Art World beroperasi setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga 9 malam.
Pemandian Air Panas Ciater

Air Panas Ciater merupakan wisata pemandian air panas yang berasal dari aktivitas pra vulkanik Gunung Tangkuban Perahu.
Wisata Air Panas Ciater cocok dipilih jika ingin berwisata sambil melepaskan penat serta merelaksasikan otot – otot yang tegang. Selain itu berendam dengan air panas memiliki beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan.
Tidak hanya pemandian air panas saja, tempat wisata di Bandung ini juga dilengkapi dengan fasilitas outbound, playground, lapangan bola, arung jeram, hingga terapi pijat.
Tempat wisata ini berlokasi di Jl. Raya Ciater, Nagrak, Kec. Ciater, Kab. Subang, Jawa Barat. Tempat wisata Pemandian Ciater menyediakan penginapan yang dibandrol dengan harga Rp. 100.000/malam bagi para pengunjung yang ingin menikmati malam bersama keluarga sambil menghabiskan waktu liburan.
Stone Garden Bandung
Stone Garden merupakan tempat wisata di Bandung yang instagramable dan sedang populer saat ini. Berlokasi di Kampung Girimulya, Desa Gunung Masigit, Kec. Cipatat, bandung Barat, objek wisata ini menawarkan pemandangan yang indah dengan sensasi unik.
Pemandangan lembah dan perbukitan dari batuan kapur yang disaksikan dari ketinggian 900 MDPL menambah keunikan tempat wisata di Bandung satu ini. Konon katanya bukit batu ini awalnya terletak di dasar laut, namun akibat pergeseran lempengan dan aktivitas bumi menyebabkan bukit ini naik ke permukaan.
Beberapa batu pada bagian bukit terlihat seperti batu karang di laut. Selain itu beberapa batu lain memiliki posisi dan juga letak yang cukup ekstrim. Namun hal itu tidak menyurutkan minat pengunjung untuk berfoto. Kebanyakan pengunjung berfoto di lokasi yang cukup ekstrim demi hasil foto yang unik dan menarik.
Situ Patenggang
Situ Patenggang adalah salah satu danau yang terletak di ketinggian 1658 meter diatas permukaan laut. Dikelilingi oleh hamparan perkebunan teh membuat Danau Situ Patenggang terlihat semakin indah. Udara sejuk serta pemandangan yang indah membuat banyak orang memilih menghabiskan waktu di tempat wisata di Bandung satu ini.
Situ Patenggang dilengkapi dengan beberapa resort dan penginapan yang dapat dipilih sebagai tempat untuk menghabiskan malam sambil menikmati keindahan danau.
Tempat wisata di Bandung ini sangat cocok dipilih untuk kalian yang ingin menenangkan diri dari ramainya kehidupan kota. Sesuai dengan namanya Danau Situ Patenggang terletak di Jl. Situ Patenggang, Patengan, Kec. Rancabali, Bandung
Green Hill Park TWA Cimanggu
Berlokasi di Jl.Patenggang, KM 41 Rancabali, Ciwidey, Kab. Bandung, Green Hill Park Cimanggu merupakan pilihan tempat wisata di Bandung yang memiliki konsep wisata terpadu.
Green Hill Park menyediakan berbagai pilihan penginapan dengan harga yang beragam untuk para pengunjung yang ingin bermalam sambil menikmati asrinya suasana pegunungan.
Tempat ini dapat membuat pengunjung merasakan keseruan wisata alam dengan berbagai fasilitas yang telah disediakan. Adanya camping ground menambah kesan menyatu dengan alam lebih terasa.
Selain itu adanya kolam air panas, water park, kolam terapi ikan, saung, hingga berbagai games outbound membuat fasilitas dari Green Hill Park TWA Cimanggu semakin lengkap
Pengunjung tidak dipungut biaya untuk masuk ke area Green Hill Park. Namun jika ingin menikmati wahana bermain, pengunjung akan dikenai biaya sesuai tarif yang diterapkan oleh setiap wahana.
Selain bermain dan menikmati keindahan alam, wisata ini adalah salah satu tempat instagramable di Bandung karena memiliki banyak spot menarik yang dapat dijadikan tempat foto.
Saung Angklung Mang Udjo
Saung Angklung Mang Udjo merupakan salah satu destinasi wisata sekaligus objek edukasi yang dimiliki Bandung. Lain dari tempat wisata di Bandung pada umumnya, Saung Angklung milik Mang Udjo hadir dengan konsep yang tak hanya sebagai tempat berlibur namun juga sebagai tempat edukasi seni tradisional.
Saung Angklung ini menampilkan berbagai pertunjukan seni yang pastinya menarik untuk disaksikan. Dibangun tahun 1966 oleh Mang Udjo, Saung ini berlokasi di Jl. Padasuka No.118, Pasirlayung, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung.
Barusen Hills Bandung

Terletak di daerah Gambung, Ciwidey, Kab. Bandung, Barusen Hills merupakan tempat wisata di Bandung terbaru dan paling ramai dikunjungi. Objek wisata ini menawarkan keindahan alam serta kesegaran udara yang sejenak dapat merilekskan pikiran.
Barusen Hills juga menawarkan spot foto yang menarik dan pastinya instagramable. Kawasan ini memiliki hamparan bunga dengan berbagai warna serta danau mini yang dapat dijelajahi menggunakan perahu kayu.
Selain itu Barusen Hills memiliki water park yang dilengkapi dengan berbagai pilihan wahana permainan dan juga beberapa fasilitas lain. Salah satu spot favorit pada tempat ini adalah jembatan bambu dengan bentuk “Love” yang sering dijadikan objek berfoto oleh pengunjung
Taman Kelinci Ciwidey
Taman Kelinci Ciwidey adalah tempat wisata di Bandung lainnya yang cocok untuk para wisatawan yang ingin mengajarkan anak agar menyayangi binatang. Taman di Bandung ini memiliki lebih dari 100 ekor koleksi kelinci yang dapat dapat diajak bermain oleh para pengunjung.
Taman Kelinci Ciwidey memiliki halaman yang cukup besar dengan luas kurang lebih 1,7 hektar. Jajaran perbukitan serta hamparan perkebunan sayur membuat pemandangan taman ini sangat indah dan juga menenangkan.
Cuacanya yang sejuk juga menambah nilai plus taman wisata Ciwidey. Hal tersebut membuat Taman Ciwidey menjadi salah satu taman di Bandung yang selalu menjadi pilihan destinasi berlibur keluarga.
Taman di Bandung yang sedang ramai dibicarakan ini berlokasi di daerah Cikembang, Panundaan, Kec. Ciwidey, Bandung. Tempat wisata ini selalu ramai dipenuhi pengunjung terutama pada akhir pekan.
Harga tiket Taman Kelinci Ciwidey sangatlah terjangkau. Cukup membayar tiket sebesar Rp. 15.000 per orangnya untuk memasuki kawasan wisata ini.
Baca juga: 30 Tempat Wisata Magelang: Surga yang Tersembunyi
Goa Pawon Bandung
Goa yang menjadi salah satu tempat wisata alam yang menarik untuk dikunjungi di Bandung ini terletak di Desa Masigit, Cipatat, Padalarang, Kab. Bandung Barat.
Goa Pawon memiliki panjang 38 meter dan lebar 16 meter. Pengunjung dapat menikmati pemandangan dari ruangan pada Goa yang memiliki hiasan unik mirip jendela.
Untuk pengunjung yang hobi berfoto, wisata ini dapat dijadikan sebagai salah satu pilihan tempat instagramable di Bandung. Pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang bebatuan alami dari Goa sehingga hasil foto yang didapat akan terkesan lebih natural.
Pada lokasi sekitar Goa terdapat beberapa benda peninggalan purba seperti pisau, gelang batu, anak panah, batu asah, dan juga beberapa macam artefak seperti gerabah. Selain itu di sekitaran lokasi Goa juga pernah ditemukan beberapa kerangka manusia yang diduga berasal dari manusia Purba Suku Sunda
Upside Down World Bandung
Upside Down World adalah salah satu tempat instagramable di Bandung yang menyediakan berbagai spot foto dengan konsep terbalik. Trend foto dengan posisi yang terbalik cukup populer akhir – akhir ini. Sebelum hadir di kota Bandung, Upside Down World telah terlebih dahulu hadir di Bali dan juga Jogja.
Banyak spot foto dengan tema terbalik yang unik tersedia di tempat ini. Agar hasil foto yang diambil sempurna, kalian harus kreatif dalam berekspresi dan bergaya.
Tidak perlu khawatir mati gaya, Upside Down World dilengkapi dengan pemandu yang akan mengarahkan gaya agar sesuai dengan tema background foto. Tempat ini berlokasi di Jl. H, Wasid No. 31, Lebakgede, Coblong, kota Bandung.
Untuk dapat berfoto di Upside World pengunjung dikenai tarif sebesar Rp. 100.000. sedangkan untuk anak – anak yang tingginya tidak lebih dari 120 cm hanya dikenai tarif sebesar Rp. 50.000. Lokasi ini buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga pukul 8 malam.
Indo Wisata Permata (IWP)
Berlokasi di kawasan Kompleks Citra Green Blok N No. 1-10, Dago Atas, Kota Bandung, Indo Wisata Permata menawarkan sensasi berlibur yang unik dan berbeda dari wisata lainnya.
Tempat wisata di Bandung ini menawarkan wisata edukasi bertemakan batu permata khususnya berlian. Terdapat banyak koleksi berlian yang dapat kalian lihat di tempat ini.
Tidak hanya melihat dan mempelajari tentang aneka batu permata, pengunjung juga dapat membeli berlian disini dengan harga mulai dari 1 juta-an untuk paling murah dan yang paling mahal dijual dengan harga mencapai miliaran rupiah.
Untuk memasuki kawasan ini pengunjung harus membayarkan tiket sebesar Rp 50.000. Tiket itu dapat digunakan sebagai voucher potongan harga apabila ingin membeli berlian. Jika tidak, pengunjung dapat menukarkannya dengan makanan atau minuman yang telah disediakan
Taman Foto Bandung
Taman Foto adalah salah satu taman di Bandung yang menjadi andalan warga Bandung untuk menghabiskan waktu akhir pekan. Salah satu fasilitas publik milik Kota Kembang Bandung ini sangat pas bila digunakan untuk bersantai sambil menikmati suasana sore hari.
Tidak dipungut biaya sepeserpun untuk mengunjungi taman di Bandung ini karena merupakan fasilitas yang diberikan oleh Pemkot Bandung untuk masyarakatnya.
Taman Foto ini berlokasi di Jl. Kemuning No 4 Kota Bandung. Taman ini hanya berjarak kurang lebih sekitar 3 km dari pusat kota Bandung. Letaknya yang strategis membuat Taman di Bandung satu ini selalu ramai dikunjungi.
Taman Foto dilengkapi oleh beberapa fasilitas umum seperti bangku taman yang dapat membuat pengunjung lebih nyaman. Selain itu, Taman Foto juga dilengkapi dengan wahana playground untuk bermain anak.
Sesuai dengan namanya, taman di Bandung ini juga dilengkapi dengan berbagai spot berfoto yang kece. Salah satu yang menjadi spot favorite adalah berbagai macam karakter patung superhero.
Tidak hanya itu taman yang dijadikan salah satu pilihan tempat wisata di Bandung ini juga memiliki taman bunga yang menambah kesan asri dan sejuk. Taman di Bandung imi juga sering dijadikan sebagai lokasi untuk foto prewedding, photoshoot, dan juga lokasi penyelenggaraan pameran yang berhubungan dengan kegiatan fotografi
Baca juga: 40 Tempat Wisata di Bogor yang Hits dan Fenomenal
Tidak ada komentar