1. Wisata Buatan

Taman Meksiko Kebun Raya Bogor – Kaktus di Kota Hujan

Bagaimana bisa kaktus hidup dan tumbuh di Taman Meksiko Kebun Raya Bogor? Faktanya, Bogor sebagai kota hujan merupakan musuh dari tanaman kaktus yang lebih menyukai tempat panas dan kering.

Bogor memiliki pesona tersendiri bagi para wisatawan. Udara kota ini yang sejuk,aneka makanan yang enak serta keindahan alamnya menjadi identitas kota ini. Banyak tempat wisata yang ditawarkan kota ini namun salah satunya yang terkenal yaitu Kebun Raya Bogor. Kebun Raya Bogor menjadi salah satu tujuan destinasi  yang banyak dituju para pengunjung di akhir pekan untuk berlibur.

Letak kota Bogor yang hanya berjarak 60 km membuat kota ini menjadi incaran warga Jakarta dan sekitarnya untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga. Selain berwisata kalian juga dapat berwisata kuliner hingga berbelanja di Kota ini. Sebuah paket komplit bukan, jadi apabila kalian berkunjung ke Bogor jangan lupa untuk menikmati semua hal yang ada di kota hujan ini.  

Taman Meksiko Kebun Raya Bogor

Berkunjung ke Bogor akan terasa kurang afdol apabila tidak mengunjungi hutan Bogor yang satu ini, yup Kebun Raya Bogor. Kebun Raya Bogor berlokasi di Jl.Ir.H.Juanda No.13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor bagi kalian yang ingin datang untuk berwisata lokasinya sangat mudah untuk ditemukan.

Di Kebun Raya Bogor kalian akan disuguhkan banyak hal seperti keindahan danau, rindangnya taman-taman serta museum yang bisa dijadikan tempat edukasi. Namun ada hal yang sangat menarik di kebun ini yaitu adanya Taman Meksiko Kebun Raya Bogor. Taman berikut merupakan tempatnya kaktus-kaktu tumbuh seerta berkembang.

 Taman ini cukup luas jalannya pun sudah diaspal dengan rapi. Tempatnya juga sangat bersih dan sangat nyaman untuk semua kalangan. Meksiko sendiri merupakan negara yang cuacanya cukup panas suhunya dapat mencapai 40 derajat celcius serta tempatnya yang kering dan gersang, tidak heran apabila tumbuhan kaktus banyak tumbuh di sana.

Namun bagaimana bisa ada Tumbuhan Kaktus tumbuh di Kota Bogor yang suhu dan iklimnya sangat dingin dengan curah hujan yang tinggi? Hal tersebutlah yang menjadi pertanyaan masyarakat yang heran dengan adanya kaktus di Kebun Raya Bogor. Pada umumnya kaktus hanya dapat dijumpai di negara yang memiliki suhu udara yang panas dan kering. 

Karena rasa penasaran masyarakat yang tinggi inilah yang membuat Taman Meksiko  selalu ramai dikunjungi saat liburan. Pengunjung tidak hanya datang dari dalam negeri namun turis mancanegara pun banyak yang berwisata kesini.

Bagi masyarakat Indonesia yang ingin nuansa Meksiko tidak perlu pergi ke Negara Meksiko yang pastinya memerlukan biaya yang cukup besar. Cukup datang ke Kebun Raya Bogor kalian akan merasakan nuansa Meksiko yang cukup terasa disini.

Saat kalian memasuki Taman Meksiko ini sepanjang mata memandang maka kalian dapat menemukan banyak jenis tanaman meksiko yang ada disini. Kurang lebih terdapat 100 jenis kaktus,yucca,sukulen dan agave yang akan kalian jumpai disini. Pada umumnya tumbuhan-tumbuhan tersebut hanya akan kalian jumpai di Amerika Selatan dan Amerika Tengah namun Kebun ini membudidayakan tanaman tersebut di Taman Meksiko Kebun Raya Bogor. 

Tanaman yang ada di Taman Meksiko ini sebagian besar merupakan tumbuhan iklim kering dimana kebun raya ini membuat Taman Meksiko Kebun Raya Bogor ini seperti berada di habitat aslinya.

Pihak Kebun Raya membuat tanah tanaman meksiko ini menjadi gersang dan dipenuhi kerikil untuk menjaga dan membuat pertumbuhan kaktus secara maksimal seperti habitat aslinya di Meksiko.

Selain itu Taman Meksiko ini memiliki jenis dan bentuk yang bermacam-macam. Ukuran kaktus disini cukup besar dan tingginya bisa melebihi tinggi orang dewasa. Kaktus sendiri merupakan tanaman unik yang memiliki daun-daun berduri berlapis lilin yang berguna untuk mengurangi penguapan air, serta batang tebal ini berfungsi sebagai penyimpan air. Inilah mengapa tanaman kaktus dapat tumbuh di daerah yang kering dan gersang seperti daerah gurun.

Di Taman Meksiko di Kebun Raya Bogor ini terdapat 3 patung berwujud orang yang menggunakan topi sombrero yang mana topi tersebut merupakan topi khas Meksiko. Para pengunjung pun juga sering mengambil foto dengan berpose di dekat patung tersebut.

Kehadiran patung tersebut berhasil memberikan nuansa dan keunikan tersendiri bagi Taman Meksiko. Banyak pengunjung mulai anak-anak hingga dewasa yang sangat antusias berfoto dengan ketiga patung tersebut ditambah dengan latar belakang kaktus. Tenang saja mengambil gambar dan video disini bebas asalkan tidak merusak tanaman yang ada disana. Serta mengikuti peraturan dan protol yang telah diterapkan pada Taman Meksiko. 

Baca juga: 40 Tempat Wisata di Bogor yang Hits dan Fenomenal

Sejarah

Mengapa taman di Kebun Raya Bogor ini dinamakan Taman Meksiko? Ini dikarenakan semua tanaman yang ada di Taman Meksiko Kebun Raya Bogor ini merupakan tanaman-tanaman yang berasal dari Meksiko yang memiliki ciri khas yakni bisa tahan cuaca panas.

Setiap tanaman yang ada di taman ini juga diberikan papan nama yang telah terdapat klasifikasi ordonya. Jadi selain berwisata masyarakat juga akan mendapatkan informasi dan wawasan mengenai tumbuhan-tumbuhan yang ada disana. Tersedia papan keterangan yang memang ditujukan untuk memberikan informasi mengenai asal-usul tanaman,nama familinya serta karakter tanaman tersebut. 

Di sepanjang kanan kiri jalan Taman Meksiko ini terhampar tanaman kaktus yang memberikan kesan aesthetic pada taman ini dan membuat para pengunjung tergoda untuk berfoto-foto. Banyak dari mereka yang memang datang khusus untuk berfoto foto dengan latar belakang tanaman kaktus.

Tanaman kaktus ini akan memberikan tampilan yang berbeda dan membuat foto kalian akan semakin sempurna. Para millennial yang memiliki hobi foto dan photography wajib datang ke taman ini.

Berpose ala koboi dengan latar belakang hamparan kaktus di Taman Meksiko Kebun Raya Bogor akan terasa mengasyikkan. Berfoto di Bogor serasa foto di Negara Meksiko. Bagi kalian yang penasaran kalian bisa langsung datang dan mencoba sensasinya di  Kebun Raya Bogor. 

Perlu diingat sebagai pengunjung tempat wisata kita haruslah bijak dalam bersikap serta ikut menjaga kebersihan dan keasrian tempat wisata. Namun ada beberapa pengunjung yang tidak bertanggung jawab meninggalkan jejak dengan cara yang salah yakni menuliskan nama mereka pada batang dan dahan kaktus yang ada di Taman Meksiko Kebun Raya Bogor ini.

Tindakan ini merupakan salah satu bentuk kurangnya kesadaran diri. Perlu diketahui bahwa setiap objek wisata dimanapun itu merupakan sebuah objek yang berfungsi sebagai tempat hiburan untuk menghilangkan kepenatan bukan sebagai tempat yang untuk dirusak ataupun dikotori. Semoga kedepannya tidak ada lagi pengunjung yang meninggalkan jejak seperti hal diatas. 

Bagaimana? Mengasyikkan bukan berlibur di wisata Taman Meksiko Kebun Raya Bogor? Jangan lupa untuk mengunjungi Kebun Raya Bogor ya jika kalian sedang berada di Bogor. Demikian informasi mengenai Taman Meksiko yang Advontura berikan semoga bisa memberikan kalian referensi mengenai wisata tersebut. 

Baca juga: 16 Tempat Wisata di Bandung – Instagramable nan Geulis!

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Taman Meksiko Kebun Raya Bogor – Kaktus di Kota Hujan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Pesona alam Indonesia memang tidak terbantahkan. Selain hamparan pasir pantai yang memanjang, gunung-gunung yang kokoh berdiri, serta taman wisata alam yang memukau. Tapi, tahukah kalian pesona lain yang tidak kalah hebatnya adalah wisata air terjun. Air Terjun Banyumala atau Banyumala Waterfall merupakan salah satu air terjun yang terkenal di Provinsi Bali.  Air Terjun Banyumala menyimpan […]
    Hempas sejenak keramaian kota, saatnya Pemandian Kalireco merupakan pemandian alami yang berada di Desa Kalirejo, Kabupaten Malang. Konon, wisata ini cocok untuk kalian apalagi para muda-mudi yang bosan dengan wisata lainnya.  Pemandian Kalireco merupakan salah satu kolam pemandian alami yang ada di Malang Provinsi Jawa Timur, tepatnya berada di Desa Kalirejo.Ciri khas yang menonjol dari […]

    Trending

    Secara historis, Padang Pariaman merupakan kota yang terkenal dengan pusat pembelajaran agama Islam tertua di sisi barat pantai Sumatera. Berbicara tentang Padang Pariaman, daerah ini menyimpan panorama laut yang indah dan memukau. Salah satu pantai yang patut kalian kunjungi adalah Pantai Gandoriah. Melansir indonesiakaya.com, ia menjadi salah satu pantai yang terkenal dengan keindahannya serta lingkungan […]