Hai, Advonturers! Menjelang akhir tahun, sudahkah kamu punya plan wisata untuk liburan yang sudah dekat? Nah, bagi kamu yang tertarik untuk melaksanakan liburan akhir tahun, Bandung bisa menjadi salah satu destinasi menarik yang wajib kamu kunjungi. Sebab, Bandung memiliki banyak objek wisata menarik yang sayang banget untuk kamu lewatin.
Salah satu objek wisata seru dan menarik yang ada di Bandung adalah Rainbow Garden Lembang. Yup, objek wisata yang satu ini menawarkan view berupa hamparan taman penuh flora, yang dihias warna-warni bak pelangi. Penasaran dengan bagaimana cantiknya si Rainbow Garden Lembang ini? Yuk, intip aneka informasinya di bawah ini!
Daftar Isi
Wisata ke Taman Indah nan Cantik, Rainbow Garden Lembang

Bagi Advonturers yang menyukai objek wisata dengan tema cheerful dan warna-warni, Rainbow Garden Lembang sepertinya akan menjadi destinasi favorit untuk kamu, nih. Pasalnya, di sini kamu bisa menyaksikan aneka tanaman hias yang berwarna-warni, dan tentunya segar untuk dipandang mata. Letak dari objek wisata yang satu ini nggak jauh dari Floating Market Lembang, lho. Sambil menyelam minum air, sambil ke Lembang, kamu dapat mengeksplor banyak objek wisata asyik di sini!
Lokasi Rainbow Garden Lembang
Semakin penasaran dengan objek wisata yang satu ini? Bagi Advonturers yang tertarik untuk mengunjungi wisata Rainbow Garden Lembang, kamu dapat langsung mengunjunginya di kawasan Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat. Meskipun lokasinya terbilang agak jauh dari perkotaan, kamu nggak perlu khawatir karena jalanan di daerah sini sudah bagus dan aman untuk dilalui jenis kendaraan seperti mobil dan motor.
Jam Operasional & Tiket Masuk Rainbow Garden Lembang
Berwisata asyik dan murah ala low budget traveller dapat kamu nikmati di Rainbow Garden ini. Pasalnya, kamu nggak perlu bayar mahal-mahal untuk plesiran ke sini, karena harga tiket Rainbow Garden Lembang bahkan terbilang sangat murah. Untuk berkunjung ke objek wisata yang satu ini, kamu hanya akan dikenai biaya sebesar Rp10.000 saja. Murah banget, kan? Adapun jam operasional di sini adalah pukul 08.00-18.00. Waktu yang cukup banget untuk menikmati keindahan taman dan bermain-main di sini.
Fasilitas Lainnya
Seperti objek wisata pada umumnya, ada fasilitas lain yang dapat kamu nikmati di Rainbow Garden ini. Fasilitas-fasilitas tersebut antara lain: lahan parkir luas, mushola, toilet, dan spot kuliner dengan pemandangan yang asri. Lokasi di sekitar Rainbow Garden memang terjaga keindahan dan kebersihannya, jadi kamu pasti bakalan senang berwisata ke sini!
Aktivitas Wisata Seru di Rainbow Garden Lembang
Kalau aku liburan ke Rainbow Garden Lembang, aku bisa nemuin apa aja, sih? Tenang, Advonturers! Ada banyak aktivitas wisata seru yang bisa kamu nikmati di sini. Beberapa diantaranya dapat kamu ketahui di bawah ini. Yuk, dicek!
1. Berburu Foto Instagramable

Objek wisata Rainbow Garden Lembang ini memiliki pemandangan yang asri, dengan hamparan flora warna-warni yang menghiasinya. Ini yang menjadikan objek wisata yang satu ini jadi terlihat sangat instagramable. Nah, buat kamu yang hobi foto, kamu wajib banget berburu banyak foto saat berkunjung ke sini. Dijamin, hasil foto yang kamu punya bakalan keren nggak ada obat!
2. Belajar Aneka Tanaman di Green House

Green House menjadi salah satu spot yang wajib kamu kunjungi kala plesiran di objek wisata Rainbow Garden Lembang. Di Green House, kamu bisa melihat banyak tanaman kebun yang dirawat secara khusus dalam rumah kaca. Nggak cuma melihat, tapi kamu juga bisa sekalian mempelajari aneka tanaman, lho. Main-main ke Green House sepertinya sangat cocok buat Advonturers yang suka pelajaran sains, hihi!
3. Berbelanja Aneka Tanaman Hias

Last but not least, nggak lengkap dong, kalau berwisata nggak bawa pulang oleh-oleh. Yuk, bawa oleh-oleh anti mainstream untuk keluarga kamu! Di Rainbow Garden, kamu bisa berbelanja aneka tanaman hias yang cantik, untuk dibawa pulang. Nggak hanya jual bibit tanaman, tapi di sini juga menjual peralatan kebun secara lengkap. Bagi kamu yang ingin coba berkebun, kamu bisa beli bibit tanaman sekaligus alatnya di sini, ya.
Baca juga: Little Seoul Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi
Nah, Advonturers, itulah tadi sedikit ulasan mengenai objek wisata Rainbow Garden Lembang. Sudahkah kamu tertarik untuk berkunjung ke sana? Yuk, segera atur waktu dan rencana liburan untuk main-main ke objek wisata instagramable yang satu ini. Have a nice holiyay!
Tidak ada komentar